Transformasi Media Juang Ansor Banser di logo Harlah Ke 87 GP Ansor
Launching Logo Harlah 87 Hari Rabu, 14 April 2021 Pukul 17.00
87 Tahun adalah usia yang cukup panjang untuk sebuah gerakan kepemudaan. Muda bukanlah sekedar angka, tapi sebuah semangat.
Bagaimana menjadi mutakhir sesuai kemajuan zaman adalah hal terpenting dari angka, bagaimana bisa memberikan manfaat pada saat yang teramat sulit seperti pandemi saat ini adalah ujian bagaimana sebuah gerakan kepemudaan eksis.
Perubahan gaya hidup, peralihan budaya yang sangat tajam dan pembatasan sosialisasi adalah tantangan yang harus dihadapi oleh GP Ansor saat ini.
Meski sedikit teralienasi dimensi ruang dan waktu, namun semua tantangan itu dijawab dengan satu sikap yaitu Ikhlas berkarya untuk Bangsa Indonesia tercinta.
Bagaimana jarak dan waktu bukanlah hambatan tapi pemersatu, dengan tehnologi.
Tidak ada lagi sosialisasi yang sama seperti dulu, pelukan erat, gandengan tangan dan kontak fisik seperti sebelumnya. Tapi kita harus siap dan bisa melampaui itu tanpa mengurangi kohesi kita sebagai manusia yang hidup berdampingan saling bantu sesama Anak Bangsa.
Pagar Baja Gerakan Kita, bertransformasi sebagai media juang Ansor dan Banser demi manfaat dan kemaslahatan Indonesia.
Selamat Harlah 87 Gerakan Pemuda Ansor
Untuk Download Logo Harlah 87 GP Ansor Format CDR Klik tombol dibawah ini
Post a Comment for "Transformasi Media Juang Ansor Banser di logo Harlah Ke 87 GP Ansor"